Sambal Tahu

Assalamualaykum


Untuk merayakan munculnya tahu tempe di pasar saya bikin sambal tahu (tahu penyet) untuk makan siang hari ini.
3 hari nggak ketemu tahu tempe duh sengsara rasanya karena di rumah doyan semua. Apalagi dibikin sambel gini. Bisa boros nasi deh. Menu sederhana tapi sungguh nikmat dan lezat. Sambal yang digunakan hanya sambal bawang saja dan mentah, biar terasa segar. Ditemani lalap kemangi dan ketimun rasanya masya Allah...enak sekali.

Bahan :
10 potong tahu goreng
5 bh cabe merah besar
3 bh cabe merah keriting
1 siung bawang putih
garam secukupnya

Cara membuat :
1. Letakkan semua cabe, bawang putih dan garam di atas cobek batu kemudian haluskan.
2. Masukkan tahu, uleg kasar bersama sambal halus. Ratakan dengan menggunakan sendok. Sambal tahu siap disajikan.


0 Response to "Sambal Tahu"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel